CLICK HERE FOR FREE BLOGGER TEMPLATES, LINK BUTTONS AND MORE! »

Pages

Tuesday, May 7, 2013



Cara Mengatasi dan Menghindari Stres 
  Orang awam biasanya selalu mengidentikkan stres dengan sakit jiwa, padahal stres dan sakit jiwa sangat berbeda. Tapi jangan salah juga, stres berkepanjangan adalah salah satu faktor yang dapat membuat sakit jiwa. Bagi yang belum mengetahui stres itu apa, saya akan sedikit mendifinisikannya, stress adalah suatu keadaan dimana anda merasa tertekan oleh tuntutan fisik, sosial dan lingkungan yang membebani anda. Stress sendiri bisa diakibatkan oleh faktor internal dan ekternal, untuk faktor internal seperti trauma, rasa cemas berlebihan, dan harapan yang tak tercapai. Sedangkan untuk faktor eksternal seperti tuntutan pekerjaan, ekonomi, dan hal lainnya.
 Mungkin anda pernah mengalami stres berlebihan atau bahkan sering mengalaminya, perlu anda ketahui bahwa terlalu lama dalam keadaan stres tidak baik untuk kesehatan fisik dan jiwa anda. Sebaiknya anda mengetahui penyebab dari rasa stres anda terlebih dahulu sebelum memulai untuk mengatasi rasa stres anda tersebut. Berikut saya juga akan membahas Cara Mengatasi dan Menghindari Stres, yang pasti sangat berguna bagi anda yang sedang mengalami stres.

Friday, May 3, 2013


Penyebab dan Cara Megatasi Penyakit Maag


penyakit maag 
Beberapa Penyebab Penyakit Maag :
1.   Gaya hidup yang tidak sehat
2.   Pola makan yang tidak teratur
3.   Stres, kelelahan, dan tekanan emosional yang berlebihan.
4.   Sering begadang, kurang tidur atau insomnia
5.   Merokok.
6.   Kecanduan kopi yang berlebihan
7.   Mengonsumsi minuman beralkohol
8.   Mengonsumsi obat-obatan tertentu dalam jangka waktu yang lama seperti aspirin
9. Bakteri, mikroorganisme yang merugikan (helycobacter pylori) , karena mengeluarkan zat yang merangsang produksi asam lambung.
10. Mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung lemak akan merangsang produksi asam lambung
Penyakit maag merupakan gejala penyakit akibat faktor yang merusak pertahanan mukosa lambung lebih besar daripada faktor yang melindungi pertahanan mukosa lambung. , berikut ini beberapa penyebab penyakit maag

Wednesday, April 17, 2013

Cara Meninggikan Badan 



1. Menendang
   Cara Melakukan: Berdiri dengan kedua kaki, kemudian angkat satu kaki. Lakukan tendangan kecil. Ulangi minimal 20 tendangan pada satu kaki. Jika satu kaki sudah selesai, gantilah melakukan hal yang sama dengan kaki lainnya. Lakukan latihan ini selama kurang lebih 20 kali. Latihan ini bertujuan untuk memperpanjang tulang kering dan paha.
2. Melompat
  Cara Melakukan: Berdirilah di depan bangku atau tangga setinggi kaki. Kemudain lompat dengan satu kaki dalam sepuluh hitungan. Lalu, ulangi dengan menggunakan kaki yang lainnya. Lakukan gerakan melompat sampai tiga kali. Anda bisa beristirahat di sela latihan.
3. Berayun-ayun
  Cara Melakukan: Gunakan penahan atau ambang pintu yang tinggi. Anda dapat membelinya di toko peralatan olahraga. Awali posisi dengan berdiri lalu biarkan tubuh berayun. Posisi kaki bisa lurus atau ditekuk, buatlah tubuh senyaman mungkin. Lakukan gerakan ini setidaknya 10 kali dalam sehari.
4. Free Hand
   Cara Melakukan: Berdirilah tegak dalam ruangan yang luas dan tarik napas dalam-dalam. Angkat tangan letakan di tingkat bahu, lalu dorong tangan sejauh mungkin dan lepaskan napas. Ulangi hingga 8 -10 kali.
5. Lari cepat jarak pendek (sprint)
   Lari cepat jarak pendek atau biasa kita kenal dengan lari sprint ini bermanfaat meningkatkan pelepasan hormon pertumbuhan. Penekanan pada otot kaki selama latihan berdampak pada pemanjangan tulang dan otot. Tetapi jangan terlalu sering melakukannya karena dapat menyebabkan pembengkakan pada otot dan tendon. Lari sprint dianjurkan pada permukaan alami seperti lantai atau rumput, bukan beton (karena akan membahayakan diri sendiri).

6. Bersepeda
 Bersepeda merupakan salah satu cara ampuh meninggikan badan. Gerakan mengayuh sepeda membuat jari kaki terus mencapai pedal. Ini merupakan peregangan yang bisa membuat kaki lebih panjang. Lakukanlah selama sekitar 15-20 menit.
7. Berenang
   Berenang memang sangat efektif untuk membuat tubuh fit dan lebih fleksibel. Lakukan renang gaya dada dan lakukan minimal 20 menit. Berenang hampir dipastikan dapat menambah tinggi badan anda. Jadi, berenang merupakan salah satu tips meninggikan badan paling ampuh dan mujarab
8. Lompat tali
 Lompat tali atau skipping dapat dilakukan dengan mudah, namun susah sekali untuk rutin mempraktekannya. Latihan ini sangat menyenangkan, apalagi jika Anda sambil mendengarkan musik menghentak. Lakukan sebanyak 300 kali setiap hari. Usahakan rutin ya!!!

Sunday, March 10, 2013

Patung Liberty di Amerika Serikat

    Liberty Enlightening the World, lebih dikenal dengan nama Statue of Liberty atau Patung Liberty dalam bahasa Indonesia, adalah suatu patung berukuran raksasa yang terletak di Pulau Liberty, di muara Sungai Hudson di New York Harbor, Amerika Serikat. Patung ini dihadiahkan Perancis untuk Amerika Serikat pada akhir abad ke-19 dan merupakan suatu simbol selamat datang untuk pengunjung, imigran dan orang Amerika yang kembali. Patung perunggu yang diresmikan pada tanggal 28 Oktober 1886 ini merupakan hadiah seratus tahun kemerdekaan Amerika Serikat dan merupakan ungkapan persahabatan antara kedua negara. Pemahat patung adalah Frederic Auguste Bartholdi, dan Gustave Eiffel (desainer Menara Eiffel) merancang struktur penyangga dalamnya. Patung Liberty adalah salah satu lambang AS yang paling terkenal di seluruh dunia, dan melambangkan kemerdekaan dan kebebasan dari tekanan. Dan pada tanggal 1984 patung Liberty masuk dalam daftar Situs Warisan Dunia UNESCO

Kebudayaan Amerika Serikat


   Amerika Serikat adalah negara demokrasi yang menjunjung tinggi kebebasan. Negara ini pada awal berdirinya memberlakukan kebijakan buka pintu bagi para imigran yang datang dari seluruh dunia. Imigran yang datang ke Amerika, dan kemudian memilih untuk menetap dan menjadi warga Amerika, oleh pemerintah Amerika diminta untuk tidak meninggalkan kebudayaannya dan tetap mempraktekannya selama tinggal di Amerika.
Karena hal ini Amerika Serikat sekarang menjadi multikultur. Berbagai macam budaya dunia bercampur disana. Budaya country dan koboi yang terdapat di sana hanya menjadi salah satu lambang terkenal Amerika.

USA


   
   Amerika Serikat (bahasa Inggris: United States of America - USA atau United States - U.S.) adalah sebuah republik federal yang terdiri dari 50 negara bagian dan sebuah distrik federal. Kecuali Alaska (utara Kanada) & Hawaii (lautan Pasifik), 48 negara bagian lainnya serta distrik federalnya terletak di Amerika Utara. Amerika Serikat berbatasan dengan Meksiko dan Teluk Meksiko di sebelah selatan, dan dengan Kanada di sebelah utara dan barat laut (eksklave Alaska). Di sebelah barat negara ini berbatasan dengan Samudra Pasifik dan di sebelah timur dengan Samudra Atlantik. Selain itu, Amerika Serikat juga "memiliki" beberapa daerah di Karibia dan Pasifik, walaupun wilayah tersebut bukanlah bagian dari Amerika Serikat.
Dengan luas wilayah 9,83 juta km2 dan penduduk sebesar 309 juta jiwa, Amerika Serikat adalah negara terbesar ke-3 atau ke-4 berdasarkan total luas wilayahnya dan terbesar ke-3 berdasarkan jumlah penduduk.

Cara Melestarikan Lingkungan


Di bawah ini 10 tips menjaga lingkungan kita:

1. Ganti bolam lampu dengan CFL
Banyak dari kita tahu bahwa lampu neon kecil (compact flouresecent light bulb/CFL) merupakan lampu hemat energi yang umurnya lebih lama dari bolam lampu biasa, juga hanya memerlukan paling banyak seperempat energi yang dibutuhkan bolam lampu biasa untuk menghasilkan cahaya yang sama terang.
Beberapa produk CFL seringkali menyertakan label ENERGY STAR yang artinya telah diuji kualitas dan efisiensinya. Memang produk yang memiliki label ini biasanya lebih mahal daripada produk yang tidak memilikinya. Namun jangan salah, peralatan listrik yang kita beli harganya tidak ditentukan hanya dari harga pembelian, namun juga harga perawatan yang paling tidak terdiri dari biaya pemakaian listrik untuk peralatan tersebut. Jadi meskipun produk CFL berlabel ENERGY STAR harga belinya lebih mahal, namun sebenarnya kita menghemat biaya penggunaan dalam jangka panjang karena daya listrik yang dipakai produk berlabel ENERGY STAR jauh lebih kecil dan umur pakainya panjang.
Tidak hanya itu, bolam lampu biasa yang menggunakan kawat atau logam yang berpijar sebagai sumber cahaya juga menghasilkan karbon dioksida (CO2) saat pengoperasian.
Lalu untuk menghemat penggunaan listrik, hal sederhana yang bisa kita lakukan adalah memadamkan lampu yang tidak dibutuhkan, atau mengurangi penerangan dari lampu apabila cahaya matahari bisa masuk ke dalam ruangan dan bisa cukup menerangi ruangan.

Penyimpangan Sosial


TAWURAN ANTAR PELAJAR


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgYqJPkFxuPSBO4O80AJsi1LjYC6VVTWJQGJ6oL2eLGRs95p4pWatKTkOb4-HnSPlurtSZpkKLZgre__B3zPernOLLEFdaxI5xm_2wHEwalY1E9GYJd7yWAwT1P0OxSaMPCxagPYIskCGQ/s320/P.bmp

Tawuran pelajar saat ini sudah menjadi momok bagi masyarakat. Prilaku tawuran pelajar bukan hanya mengakibatkan kerugian harta benda atau korban cedera tapi sudah merenggut ratusan nyawa melayang sia-sia selama sepuluh tahun terakhir.Beberapa tahun lalu beberapa siswa dari sebuah sekolah swasta ditangkap polisi karena membacok siswa SMK 5 Semarang. Mereka terancam dikeluarkan dari sekolah dan dihukum penjara. Wali Kota Sukawi Sutarip mendukung bila sekolah mengeluarkan siswa yang terlibat tawuran. Bahkan ia mengatakan, semua sekolah di Semarang tidak boleh menerima siswa itu lagi. Akankah tindakan represif semacam itu akan menyelesaikan masalah?

Maraknya tawuran pelajar dipicu oleh banyak faktor. Pada tingkat mikro, rendahnya kualitas pribadi dan sosial siswa mendorong mereka berprilaku yang tidak pronorma. Pada tingkat messo, buruknya kualitas dan manajemen pendidikan mendorong rasa frustasi anak yang dilampiaskan pada tindakan negatif, termasuk tawuran. Di tingkat makro, persoalan pengangguran, kemiskinan, dan kesulitan hidup memberi sumbangan tinggi bagi terbentuknya masyarakat (termasuk siswa) yang merasa kehilangan harapan untuk hidup layak. Pembahasan pada artikel ini dibatasi pada bidang pendidikan.